Pelatihan Kepemimpinan

Yogyakarta – Guna lebih memberikan pembekalan ilmu pengetahuan, menanamkan dan menumbuhkan jiwa kepemimpinan pada kawan-kawan yang tergabung pada Keluarga Besar Mahasiwa , maka Departement Luar Negeri Badan Eksekutif Mahasiswa Univesitas Ahmad Dahlan mengadakan Pelatihan Kepemimpinan dengan tema “Peran Mahasiswa dan Sinergisitas Wawasan Politik dalam Perserikatan” yang dikuti oleh BEM UAD dan BEM Perguruan Tinggi Muhammadiyah DIY-JATENG. Pelatihan ini diadakan selama 3 hari, 03-05 April 2015 di SKB Bantul Yogyakarta.

Pelatihan dibuka langsung oleh utusan dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Bapak Haris. Acara ini diadakan sekaligus Silaturahmi Wilayah  antar BEM PTM DIY Jateng dengan harapan saling mengeratkan silaturahmi antar BEM PTM DIY-Jateng dan membangun komunikasi kembali setelah lama tidak mengadakan pertemuan antar BEM PTM.

Materi pelatihan kepemimpinan ini disusun secara seksama agar meminimalisir unsur-unsur militerisme. Materi yang diberikan lebih diarahkan kepada pembentukan karakter dan kecerdasan emosi, dalam bentuk diskusi .Diskusi dipimpin langsung oleh Presiden Mahasiwa, Rio Pamungkas serta Menteri Luar Negeri, Nur Rabbiatul Adwiat.

Selama pelatihan berlangsung, para peserta saling berinteraksi dengan baik dan sharing permasalahan yang dimiliki dari masing-masing PTM. Setiap pagi pun peserta diarahkan untuk mengikuti olahraga bersama agar lebih mengeratkan rasa kekeluargaan.

kominfo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *